Seputar Kuningan
Lokasi kejadian warga Desa Situsari tertabrak truk
News Slider Terkini

Hendak Menyebrang, Seorang Pria Tewas Tertabrak Truk

Seputarkuningan.com – Seorang warga Desa Situsari Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan tertabrak mobil truk saat hendak menyebrang jalan di Jalan Raya Desa Parung Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan, Rabu (16/8/2023).

Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 21.22 Wib. Korban saat itu hendak menyebrang dan tertabrak oleh mobil Truk Hino Jayamix dengan Nopol B-9134-SYL yang dikemudikan oleh Ahmad Jupri ( 56) warga Kelurahan Kalijaga Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon, yang melaju dari arah Cipasung menuju Darma.

“Korban saat itu sedang berjalan kaki hendak menyebrang dari sebelah kiri. Tiba-tiba tertabrak oleh mobil truk tersebut,” ujar Kasat Lantas Polres Kuningan AKP Vino Lestari melalui Kanit Gakkum Polres Kuningan Ipda Sri Martini saat dikonfirmasi, Kamis (17/8/2023).

Akibat kejadian tersebut, lanjut Ipda Sri, korban mengalami luka parah dan meninggal dunia di lokasi kejadian selanjutnya dibawa ke RSUD 45 Kuningan. Korban meninggan bernama Rona Bin Gito (36) warga Desa Situsari Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan.

“Pada saat kejadian, mobil truk melaju dari arah Darma menuju Cipasung, kemudian berputar arah kembali menuju arah Darma, setiba di lokasi kejadian ada korban yang hendak menyebrang kemudian tertabrak,” ujar Ipda Sri.

Sementara itu, supir truk telah diamankan oleh pihak kepolisian untuk diperiksa lebih lanjut berikut barang bukti.(Elly Said)

Leave a Comment