Seputarkuningan.com – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104 Kodim 0615 Kuningan bakal menyasar desa terpencil. Lokasi TMMD ke-104 Kodim 0615/Kuningan yang saat ini akan dilaksanakan merupakan daerah terpencil di Kabupaten Kuningan tepatnya berlokasi di Desa Legokherang dan Mandapajaya Kecamatan Cilebak yang akan dibuka pada tanggal 26 Februari 2019 mendatang.
Sasaran utama TMMD ke-104 Kodim 0615/Kuningan adalah Galian tanah/pelebaran badan jalan sepanjang 2.228 m, Cor Rabat laburan aspal jalan sepanjang 1.610 x 2,5 m, dan pengaslapan jalan/ latasir laburan aspal 1.999 x 2,5 m, pembuatan Gorong-gorong, TPT dan Riol yang 2 titik serta pembuatan Tembok Penahan Tebing 3 Titik
Dandim 0615 Kuningan Letkol Inf. Daru Cahyadi Soeprapto mengunjungi lokasi TMMD ke-104 di Legokherang, Selasa (19/2/2019) didampingi Para Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0615/Kuningan tidak ketinggalan perwakilan Babinsa dari Koramil.
Dalam kunjungannya, Dandim 0615/Kuningan mendapat laporan dari Kapten Czi Nasri selaku Danramil 1504/Subang bahwa pra TMMD di Desa Legokherang Kecamatan Cilebak dengan capaian pelebaran badan jalan sepanjang 670 m dari target 2.228 m, pembuatan Draenase 220 m (Km 0,250 – 0,470), Pembuatan Gorong-gorong , TPT, mortar Titik-1 di Km 0,600, Jl legokherang-Madapajaya) dan Penggalian tanah dan pemasangan batu TPT. Sedangkan Titik-2 di Km 0,850, Jalan legokherang-Madapajaya) pekerjaan pemasangan batu TPT.
Selain itu Kapten Inf Nasri selaku Danramil 1504/Subang menyampaikan situasi masarakat desa Legokherang dan Mandapajaya sangat antusias hal ini dapat dilihat dengan banyaknya warga yang turut serta membantu pengerjaan sasaran fisik, masyarakat merasa senang karena akses jalan kedua Desa akan semakin mudah dangan adanya TMMD ke-104 Kodim 0615 /Kuningan.
” Ini untuk mencapai pemerataan, pertumbuhan serta kemandirian desa secara berkelanjutan. Selain itu, untuk mewujudkan kemanunggalan TNI bersama rakyat. TMMD juga dapat menjadi wahana menggelorakan kembali semangat gotong royong, rasa cinta tanah air, wawasan kebangsaan serta ketahanan nasional guna menjaga keutuhan NKRI,” kata Dandim. (Elly Said)
previous post
next post
- Comments
- Facebook comments